Kamis, 16 Mei 2013

PENERIMAAN MAHASISWA BARU UNDIP 2013 : SNMPTN, SBMPTN, UM. yukss...

haio.. haio..
bagi para adek-adek yang taun ini bakalan masuk perguruan tinggi..
Prepare yaw..

ini kakak kasi info sedikit tentang penerimaan mahasiswa baru UNDIP Tahun 2013 niii...
Sapa tau bermanfaat...

Pada tahun akademik 2013/2014 Undip (Universitas Diponegoro) menerima mahasiswa baru dari jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi (SNMPTN) sebanyak 50 persen, Undip juga akan menerima dari jalur Seleksi 

Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) sebanyak 30 persen, dan jalur ujian mandiri (UM) sebanyak 20 persen.

Undip sepenuhnya akan mendukung kebijakan yang dikeluarkan pemerintah dalam sistem seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri tersebut. Menurut Rektor Undip, Sudharto P Hadi bahwa kenaikan porsi jalur undangan yang sekarang disebut Penjaringan Prestasi Akademik (PPA) menunjukkan pengakuan perguruan tinggi negeri termasuk Undip terhadap hasil belajar siswa SLTA. (Jumpa pers SNMPTN 2013, senin malam (10/12) di Jakarta). Berikut kami sampaikan info Alokasi Kuota Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Undip. Kuota mahasiswa di perguruan tinggi ini meliputi program Saintek dan program Soshum (Sosial dan Humaniora), 

Alokasi Kuota Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) :


No.Jalur SeleksiKuotaKeterangan
1Snmptn50%-
2Sbmptn30%-
3ujian mandiri (UM)20%-
Hal senada juga dimuat di www.suaramerdeka.com  :



SEMARANG- Undip kembali menerima mahasiswa baru lewat Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri  (SBMPTN) 2013 atau jalur ujian tulis. Jumlah mahasiswa baru yang akan diterima melalui jalur sbmptn 2.422 orang. Jumlah itu relatif lebih kecil dibandingkan dengan tahun sebelumnya, mengingat kuota yang disediakan hanya 30% dari 8.011 mahasiswa yang akan diterima.
Menurut Rektor Undip Prof Sudharto P Hadi MES PhD, kuota SBMPTN mengikuti kebijakaan nasional dengan pertimbangan penerimaan mahasiswa baru menitikberatkan pada jalur SNMPTN atau jalur prestasi.
”Perinciannya, jalur SBMPTN 30%, jalur SNMPTN yang sudah diselesaikan pada bulan lalu 50%, sisanya akan diterima lewat Ujian Mandiri (UM) 20%,” tutur Sudharto, kemarin.
Prof Sudharto juga meminta masyarakat untuk tidak khawatir soal perbedaan pembayaran uang kuliah. Menurutnya, lolos seleksi jalur SNMPTN, SBMPTN, ataupun UM, uang kuliah per semester besarannya sama. Besaran pembiayaan uang perkuliahan secara seragam akan dimasukkan dalam kategori pembiayaan uang kuliah tunggal (UKT) yang saat ini sedang diajukan Undip ke Direktorat Pendidikan Tinggi (Dikti) untuk mendapat persetujuan.
61 PTN
Sudharto mengemukakan, SBMPTN merupakan program ujian masuk PTN secara tertulis yang diselenggarakan Undip bersama 61 PTN lain. Tujuannya, menjaring calon mahasiswa yang diprediksi mampu menyelesaikan studi di perguruan tinggi dan memberi peluang kepada calon mahasiswa untuk memilih lebih dari satu PTN lintas wilayah.
SBMPTN sekaligus seleksi hasil ujian tertulis dengan atau tanpa ujian keterampilan. SBMPTN dapat diikuti oleh siswa yang telah lulus UN 2011, 2012, dan 2013. Ini berbeda dari SNMPTN yang hanya diikuti siswa yang akan lulus UN pada tahun ini. SNMPTN adalah pola seleksi berdasarkan prestasi akademik.
Berbeda dari tahun lalu, tahun ini peserta dapat memilih tiga program studi sesuai dengan kelompok, yakni sain dan teknologi (saintek), sosial dan humaniora (soshum) atau campuran. Kelompok ujian saintek dapat memilih program studi dari kelompok program studi sain dan teknologi,  sedangkan kelompok ujian soshum dapat memilih program studi dari kelompok program studi sosial dan humaniora.
Kemudian Kelompok ujian campuran dapat memilih campuran dari program studi kelompok sain dan teknologi serta sosial dan humaniora.
Sudharto menjelaskan, peserta ujian dalam SBMPTN tahun ini akan mengerjakan jenis soal yang terdiri atas tes potensi akademik (TPA). Selebihnya tes kemampuan dasar umum (TKDU) yang terdiri atas kemampuan matematika dasar, bahasa Indonesia, dan bahasa Inggris.
Selain itu, juga tes kemampuan dasar saintek (TKD Saintek) yang terdiri atas kemampuan matematika, biologi, kimia, dan fisika. Selanjutnya tes kemampuan dasar sosial dan humaniora (TKD Soshum) terdiri atas kemampuan sosiologi, sejarah, geografi, dan ekonomi.
Pembayaran biaya seleksi melalui Bank Mandiri pada 10 Mei - 4 Juni 2013, sedangkan pendaftaran SBMPTN akan dibuka pada 13 Mei pukul 8.00 - 7 Juni 22.00 secara online. Ujian tertulis dilakukan pada 18 - 19 Juni 2013 dan ujian keterampilan dilaksanakan pada 20 - 21 Juni. Hasil ujian akan diumumkan pada 12 Juli 2013 mulai pukul 17.00.

#UNTUK INFO LEBIH LANJUT :
SNMPTN                  : http://www.snmptn.ac.id/
SBMPTN                  : http://www.sbmptn.or.id
UJIAN MASUK (UM) : http://um.undip.ac.id/

YUPS.. BEGITULAH ADEK- ADEK ..
semoga infonya bisa sedikit bermanfaat yak..
Info lebih lanjut cara pendaftaran, lokasi ujian, prodi yang ditawarkan dan sebangsanya bisa klik di  website tersebut..
Selamat mengikuti.. dan good luck yaw dan semoga dapat bergabung dengan Civitas Akademika UNDIP bersama saya. hehehe.. 

:)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar